Ulang Tahun ke-60, UNHAS Raih PTN-BH

     Di tahun ini 2016, Universitas Hassanudin akan merayakan hari jadinya yang ke-60, Tepatnya tanggal 10 September 2016. Universitas yang berada di kota Makassar,Sulawesi Selatan ini tidak terasa sudah akan berumur 60 Tahun.

     Sejak berdirinya Universitas Hassanudin pada tahun 1956, Universitas ini semakin berkembang pesat. Mulai dari munculnya beberapa Fakultas baru hingga sekarang UNHAS mempunyai 14 Fakultas, Banyak bukan?.

     Terlebih lagi sejak tanggal 22 Juli 2015, Presiden RI menetapkan UNHAS sebagai Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTN-BH), Dari sebelumnya berstatus Badan Layanan Umum (BLU). Hal ini tentu merupakan Peran Penting dari para Alumni UNHAS untuk membantu bekerja sama membangun UNHAS agar dapat Bersaing dengan Universitas tingkat Dunia.

     Selain itu UNHAS menempati Urutan 20 besar Universitas Terbaik dan Terpopuler di Indonesia.
dan menempati peringkat 500 untuk Universitas terbaik di Dunia. Oleh karena itu, UNHAS telah diresmikan menjadi PTN-BH, dan juga diharapkan untuk para Mahasiswa dan para Alumni UNHAS untuk membantu UNHAS menjadi Universitas yang lebih baik lagi.

Lambang/Logo UNHAS


     Kemudian mengenai Masyarakat Ekonomi Asean (MEA), ini merupakan Kesempatan dan juga Tantangan bagi masyarakat Indonesia untuk membangun dan meningkatkan Ekonomi Negara Indoneisa dengan Bersaing dengan Pedagang Se-kawasan Asia Tenggara.

     Adanya MEA bukan berarti kita Masyarakat Indonesia khususnya Pedagang merasa terbelakang. Seharusnya dengan adanya MEA ini, Profesi Pedagang di Indonesia harusnya bertambah karena ingin berusaha agar Ekonomi Negara Indonesia maju dan berkembang pesat. Masyarakat Indonesia harusnya sudah bersiap menghadapi MEA, jangan sampai dengan adanya MEA ini Negara Asing mengambil keuntungan.

     Nah, disinilah peran semua Universitas di Indonesia khususnya Fakultas Ekonomi,Begitu juga dengan Universitas Hassanudin. Diharapkan Universitas yang lainnya memiliki akreditasi seperti UNHAS ini, karena UNHAS memiliki Kualitas yang tidak bisa diragukan lagi.

Pendapat saya:
Saya berpendapat Universitas Hassanudin mampu mengeluarkan lulusan-lulusan atau Alumni-alumni yang berkualitas yang mampu bersaing khususnya bersaing di MEA. Begitu juga dengan Fakultas lainnya, harus bisa menghasilkan tenaga kerja seperti Dokter,Akuntan, juga Advokat. Saya yakin Universitas Hassanudin mampu dalam menghadapi MEA, dan juga Berperan besar dalam MEA.
Tag : Lomba
2 Komentar untuk "Ulang Tahun ke-60, UNHAS Raih PTN-BH"

hehe iya, semoga saya menang deh hehe.

1. Jangan menggunakan kata-kata kotor
2. Jika mau meng-Copas harus izin

Back To Top